Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Mekanisme Pemilihan Anggota DPD Bakal Diubah, Begini Tahapannya

Rabu, 26 April 2017 – 21:14 WIB
Mekanisme Pemilihan Anggota DPD Bakal Diubah, Begini Tahapannya - JPNN.COM
Lukman Edy. Foto: dok/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Mekanisme pemilihan anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) bakal berubah. Para calon harus melewati seleksi yang dilakukan panitia seleksi (pansel) sebelum dilakukan pemilihan langsung oleh rakyat.

Usulan pemilihan DPD lewat pansel disampaikan Pansus RUU Pemilu. Aturan baru tersebut menjadi pembahasan antara pansus dan pemerintah.

’’Kami sedang mempertimbangkan usulan pemerintah untuk mengubah cara pemilihan anggota DPD pada Pemilu 2019 nanti,’’ terang Ketua Pansus RUU Pemilu Lukman Edy, seperti diberitakan Jawa Pos.

Menurut dia, usulan itu berasal dari pemerintah. Dalam rekrutmen anggota DPD, pemerintah provinsi akan membentuk pansel. Anggota pansel terdiri atas akademisi, pemerintah, dan masyarakat.

Pansel akan melakukan seleksi terhadap para calon. Beberapa materi yang akan diujikan adalah terkait pemahaman empat pilar, ketatanegaraan, pembangunan daerah, dan otonomi daerah.

’’Mereka juga berkewajiban membuat makalah tentang pembangunan daerah,’’ ungkapnya.

Dari jumlah calon yang mendaftar, pansel memilih 40 orang. Hasil seleksi kemudian diserahkan kepada DPRD provinsi. Dewan selanjutnya memilih 20 orang dari calon yang diserahkan.

Menurut politikus PKB tersebut, 20 orang itu menjadi daftar calon tetap DPD yang selanjutnya dipilih rakyat.

Mekanisme pemilihan anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) bakal berubah. Para calon harus melewati seleksi yang dilakukan panitia seleksi (pansel)

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News