Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Memalukan, Teken Pakta Integritas tapi Polisi Ini Tetap Jualan Sabu

Selasa, 24 Maret 2015 – 02:11 WIB
Memalukan, Teken Pakta Integritas tapi Polisi Ini Tetap Jualan Sabu - JPNN.COM

jpnn.com - BALIKPAPAN - Seorang oknum anggota Polres Balikpapan berpangkat Brigadir berinisial H ditangkap anggota Satreskoba Polres Balikpapan Sabtu (21/3) lalu. Operasi yang dipimpin langsung Kapolres Balikpapan AKBP Andi Azis Nizar itu mendapati H sedang mengedarkan narkoba jenis sabu.

Ini merupakan hasil penyelidikan sejak beberapa waktu lalu. H ditangkap di rumahnya di kawasan Balikpapan Kota. "Saat ditangkap kami tidak temukan barang bukti narkoba di badan pelaku dan hasil tes urine juga negatif,” ungkap Kapolres kepada Balikpapan Pos (Group JPNN.com), Senin (23/3).

Namun setelah dilakukan pengembangan dan anggota menggeledah rumah tersangka H, polisi menemukan 11 paket sabu dengan berat total sekitar 4 gram. Tersangka ditahan di Mapolres Balikpapan.

"Siapa pun yang melakukan tindakan narkoba akan ditindak tegas, yang bersangkutan saat ini sudah kami tahan dan masih dalam pemeriksaan Propam,” kata Andi. H terancam dipecat. Andi memastikan proses hukum tetap berjalan tanpa memandang status H. 

"Kalau pemecatan tergantung dari pertimbangan pimpinan, yang pasti ancaman hukumannya kan sudah jelas," tegasnya. Padahal beberapa waktu lalu seluruh anggota polisi di lingkungan Polres Balikpapan telah menandatangani pakta integritas untuk tidak terlibat dalam berbagai kasus, salah satunya narkoba.

"Pakta integritas itu adalah rambu saja sebagai dasar hukum bisa berjanji meskipun ada juga yang khilaf,” pungkasnya. Sebagai informasi, sebelum dinas di Polres Balikpapan, H merupakan anggota Mapolsek Balikpapan Utara. 

Namun hal itu tidak berselang lama setelah Sarbini menjabat sebagai kapolsek. Di mana sekira enam bulan yang lalu, H dimutasi ke Polres Balikpapan.

"Sebelumnya di penjagaan, lalu dipindahkan ke staf Provost. Terkait kinerjanya, sudah dua kali dilakukan peneguran karena sering terlambat,” singkat Kapolsek Balikpapan Utara, AKP Sarbini. (pri/dep/war/jpnn)

BALIKPAPAN - Seorang oknum anggota Polres Balikpapan berpangkat Brigadir berinisial H ditangkap anggota Satreskoba Polres Balikpapan Sabtu (21/3)

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close