Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Meski Liverpool Sudah Jauh, Manchester City Masih Sadis

Selasa, 23 Juni 2020 – 08:57 WIB
Meski Liverpool Sudah Jauh, Manchester City Masih Sadis - JPNN.COM
Dua pemain Manchester City mengeroyok pemain Burnley. Foto: diambil dari premierleague

Sayang, Aguero tak bisa melanjutkan pertandingan karena tampak cedera dan harus digantikan oleh Gabriel Jesus.

Unggul tiga gol tak membuat City mengendurkan serangan memasuki babak kedua dan pada menit keenam babak kedua David Silva menjauhkan tuan rumah lewat penyelesaian jarak dekat memanfaatkan umpan tarik Bernardo Silva.

Foden mencetak gol keduanya pada menit ke-63 melalui pilihan rasional Jesus yang mengirimkan umpan tarik kendati berada di muka gawang demi membuat Man City unggul 5-0 atas tamunya.

City memperoleh setidaknya empat peluang lagi sebelum peluit tanda laga usai berbunyi, tapi tak satu pun membuahkan gol tambahan sehingga skor akhir tetap 5-0 atas Burnley.

Tuan rumah selanjutnya akan bertamu ke Stamford Bridge menghadapi Chelsea Jumat dini hari WIB beberapa saat setelah Burnley menjamu Watford. (antara/jpnn) 

Susunan pemain:
Manchester City (4-3-3): Ederson Moraes; Joao Cancelo, Fernandinho (Aymeric Laporte), Nicolas Otamendi, Olexandr Zinchenko; Phil Foden (Leroy Sane), Rodri Hernandez, David Silva; Riyad Mahrez (Kevin de Bruyne), Sergio Aguero (Gabriel Jesus), Bernardo Silva
Pelatih: Pep Guardiola
Burnley (4-4-2): Nick Pope; Matthew Lowton, James Tarkowski, Ben Mee, Charlie Taylor; Josh Brownhill, Ashley Westwood, Jack Cork, Dwight McNeil; Jay Rodriguez (Erik Pieters), Matej Vydra

Hujan gol terjadi dalam duel Man City vs Burnley, tetapi hanya sepihak untuk tuan rumah saja.

Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News