Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Metro TV Desak Polisi Ungkap Kasus Kematian Salah Satu Karyawannya

Jumat, 10 Juli 2020 – 17:37 WIB
Metro TV Desak Polisi Ungkap Kasus Kematian Salah Satu Karyawannya - JPNN.COM
Logo Metro TV. Foto/ilustrasi: dokumen JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Salah satu karyawan Metro TV bernama Yodi Prabowo ditemukan tewas di pinggir Tol JORR, Jalan Ulujami Raya, Pesanggrahan, JakartaSelatan pada Jumat (10/7) siang. Atas kejadian ini, pihak Metro TV langsung mengucapkan bela sungkawa.

News Director Metro TV Arief Suditomo mengatakan, Yodi bekerja di Metro TV sejak 15 Desember 2015. Yodi diketahui sebagai editor video di redaksi dan terakhir bertugas pada Selasa 7 Juli 2020.

“Kami memohon kepada pihak kepolisian untuk segera menuntaskan penyidikan sehingga kami dapat menemukan titik terang atas kejadian ini,” ujar Arief Suditomo dalam keterangan yang diterima JPNN, Jumat (10/7).

Arief pun mendoakan agar almarhum Yodi Prabowo mendapatkan tempat yang mulia di sisi Allah SWT. Pihaknya juga berdoa agar keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan.

“Metro TV tidak hanya akan mengenang Yodi dalam doa namun juga akan memperjuangkan keadilan untuk almarhum,” tandas keterangan tersebut. (cuy/jpnn)

Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?

Salah satu karyawan Metro TV bernama Yodi Prabowo ditemukan tewas di pinggir Tol JORR, Jalan Ulujami Raya, Pesanggrahan, JakartaSelatan pada Jumat (10/7) siang.

Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News