Micromine Hadirkan Versi Terbaru Software Untuk Pertambangan
jpnn.com, JAKARTA - Micromine perusahaan penyedia solusi perangkat lunak terkemuka dunia dalam bidang penambangan mengumumkan paket software terbarunya yakni Micromine 2018 dan Geobank 2018.
Keduanya merupakan solusi dari Micromine yang hadir dengan fitur-fitur terbaru, mencakup seluruh siklus penambangan dari eksplorasi geologi, manajemen data, estimasi cadangan, desain tambang 3D, hingga perencanaan tambang.
Product Micromine (Geobank, Micromine & Pitram) merupakan software unggulan di seluruh cycle pertambangan mulai dari explorasi geology dan data management sampai estimasi cadangan, mine design, planning dan production.
Seluruh product micromine akan digunakan untuk me-manage seluruh aspek explorasi (baik explorasi awal – explorasi lanjutan) dimana output yang diharapkan adalah memperoleh estimasi cadangan yang proven sesuai kaidah dan rule yang telah di standart-kan di industry pertambangan.
Serta membantu perusahaan tambang dalam membuat perencanaan tambang sampai dengan akhir umur tambang (life of mine).
“Kami dengan bangga mengenalkan dua versi produk terbaru kami yakni Micromine 2018 dan Geobank 2018, sebagai solusi desain tambang dan eksplorasi yang komprehensif serta mudah digunakan,” ujat Sahrul Hidayat, Regional Manager Micromine Indonesia di Jakarta, Selasa ( 31/7).
Micromine menawarkan solusi yang terintegrasi untuk pemodelan, estimasi, pengoptimalan dan penjadwalan proyek penambangan. Dengan micromine, maka perusahaan tambang diberikan penghitungan interaktif, presisi dan mudah digunakan serta desain tambang untuk menyederhanakan tugas produksi sehari-hari.
Menariknya struktur modular Micromine dapat beradaptasi dengan kebutuhan pengguna.