Minum sambil Makan Bisa Ganggu Pencernaan
Jumat, 06 September 2013 – 14:37 WIB
Untuk menghindari keinginan untuk minum saat makan, Shonali menyarankan untuk tidak mengonsumsi makanan yang terlalu asin. Sebab, makanan asin akan meningkatkan rasa haus. Selain itu, tidak disarankan pula untuk makan terburu-buru, karena akan menyebabkan anda sulit menelan dan merasa harus minum untuk membantu mendorong makanan. Lebih baik banyak mengunyah, sebab dengan banyak mengunyah akan dikeluarkan lebih banyak cairan pencernaan (enzim). (fny/jpnn)