Miras dari Rendaman Janin
Senin, 18 Januari 2010 – 09:59 WIB
Menurut Kusno, warung yang digrebeg merupakat satu dari tiga warung serupa yang ada di jalur pantura Tuban. Miras hasil baceman ini mendapat perhatian khusus petugas dibanding belasan liter arak putih dan belasan botol miras hasil razia. Janin binatang menyerupai anjing yang dibacem itu berwarna merah kehitam-hitaman. Tubuh janin hewan yang dibacem sudah terbentuk utuh mulai dari kepala hingga empat kakinya. Tak hanya itu. Tali plasenta janin binatang ini juga menjuntai panjang.
Janin binatang ini tidak membusuk, karena direndam dalam arak. Selain janin ini, ada empat bulatan putih sebesar buah rambutan yang diperkirakan telur penyu. Juga beberapa potong kayu dari tanaman obat.