Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

MMKSI Hadirkan Kampanye Juara untuk Memudahkan Konsumen Dapat Layanan Purnajual

Sabtu, 22 Oktober 2022 – 19:59 WIB
MMKSI Hadirkan Kampanye Juara untuk Memudahkan Konsumen Dapat Layanan Purnajual - JPNN.COM
PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) untuk memberikan penawaran menarik kepada konsumen dalam mendukung perawatan kendaraan melalui kampanye Paket Servis Juara dan Kilau Juara. Foto: MMKSI

jpnn.com, JAKARTA - Brand Ambassador Mitsubishi Motors di Indonesia sekaligus pereli nasional Rifat Sungkar bersama Xpander AP4 meraih kemenangan pada Kejuaraan Asia Pacific Rally Championship (APRC) serta Kejuaraan Nasional Sprint Rally 2022.

Kemenangan ini menjadi momentum bagi PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) untuk memberikan penawaran menarik kepada konsumen dalam mendukung perawatan kendaraan melalui kampanye Paket Servis Juara dan Kilau Juara.

“Kami sangat bangga melihat Rifat Sungkar dan tim Xpander AP4 meraih gelar juara umum APRC 2022 dan Kejuaraan Nasional Sprint Rally 2022. Kami ingin berbagi kebahagiaan ini kepada konsumen melalui Paket Servis Juara dan Kilau Juara dengan memberikan beragam paket perawatan guna memaksimalkan performa kendaraan,” ungkap Director of After Sales Division PT MMSKI Eiichiro Hamazaki.

MMKSI Hadirkan Kampanye Juara untuk Memudahkan Konsumen Dapat Layanan Purnajual

Kedua kampanye hadir dengan paket dan penawaran menarik yang bisa dinikmati oleh konsumen Mitsubishi Motors untuk perawatan kendaraannya, dengan detail berikut:

1. Paket Servis Juara

Meliputi diskon 10 persen untuk pembelian paket servis yang terdiri atas oli mesin, filter oli, filter udara, dan engine flush untuk tipe kendaraan bermesin bensin dan diesel. 

Diskon ini berlaku pada periode 15-31 Oktober 2022 dan tersedia untuk semua kendaraan penumpang Mitsubishi Motors di Indonesia.

MMKSI menghadirkan kampanye juara untuk memudahkan konsumen mendapatkan layanan purnajual

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News