Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Moeldoko tak Kenal Lelah Majukan Pertanian dan UMKM

Jumat, 27 Januari 2017 – 13:20 WIB
Moeldoko tak Kenal Lelah Majukan Pertanian dan UMKM - JPNN.COM
Mantan Panglima TNI Moeldoko. Foto: Ist for JPNN

Dia tak henti-hentinya menyemangati para pelaku UMKM. Moeldoko menyadari bahwa UMKM memiliki peranan sangat penting bagi perekonomian.

“UMKM memberikan multiefek yang besar. UMKM bisa menggerakkan ketahanan keluarga dan wilayah. Sebab, pelaku UMKM menggaji karyawan untuk memenuhi kebutuhan keluarga,” imbuh Moeldoko.

Dia menambahkan, UMKM juga memberikan sumbangsih yang tak sedikit kepada negara. Salah satunya dari pajak.

Dari pajak UMKM, negara bisa membuat banyak program. Misalnya, pendidikan dan kesehatan gratis.

“Kontribusi pelaku UMKM sangat besar. Namun, strategi marketing saat ini dan ke depan tidak lagi berorientasi pada whats the customer wants. Tetapi lebih pada whats the customer needs,” ujar Moeldoko. (jos/jpnn)

Moeldoko seolah tak pernah kehabisan energi untuk membangun bangsa. Setelah pensiun dari TNI, pria asal Kediri, Jawa Timur itu tak berhenti memajukan negara.

Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

TAGS   UKM