Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

MTQ Nasional Bikin Jantung Abdel Haq Terasa Mau Putus

Kamis, 12 November 2020 – 12:16 WIB
MTQ Nasional Bikin Jantung Abdel Haq Terasa Mau Putus - JPNN.COM
Logo resmi MTQ 2020. Foto: birohumassumbarprov

“Di babak semifinal ini, rasanya jantung kami mau putus,” kata Abdel Haq.

Berapa tidak. Dalam kondisi angka yang saling berpacu tersebut, satu sama lain berlomba untuk bisa menjawab pertanyaan.

Menjelang pertanyaan terakhir, situasi makin genting.

Abdel Haq mengaku, dia dan kawan-kawannya selalu berdoa, berzikir dan saling tausiyah untuk bersabar. Jangan terpancing dalam menjawab. Salah pencet saja, atau jawaban salah, akan mengurangi nilai yang telah diperoleh.

“Di sinilah kami merasakan betul kehadiran dan bantuan Allah berpihak kepada kami. Kami terus menahan diri. Pada pertanyaan terakhir, sebuah ayat dilantunkan juri. Ayat tersebut sudah sangat hapal oleh kami. Tanpa basa-basi langsung dijawab dengan satu sentuhan Fathurrahman. Alhamdulillah, kami melaju ke babak final,” ungkap Abdel Haq.

Di final, Sumbar bertemu dua kandidat juara, DKI Jakarta dan Jawa Barat.

Akhirnya gelar juara disabet DKI Jakarta, medali perak diboyong ke Tanah Parahiangan Jawa Barat, dan Sumbar memperoleh medali perunggu.

“Alhamdulillah, kami memanjatkan syukur. Kerja keras selama ini proses, telah membuahkan hasil,” kata Abdel haq sembari menyebutkan, mereka memperoleh hadiah berupa tabanas Rp 250 ribu, ditambah satu tustel, jam tangan merek Alba dan bingkisan.

MTQ Nasional XXVIII Sumatera Barat telah membuka kenangan Abdel Haq, 37 tahun lalu..

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close