Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Mudik Lebaran 2018: Tol Pemalang - Batang Bisa Beroperasi

Senin, 16 April 2018 – 15:09 WIB
Mudik Lebaran 2018: Tol Pemalang - Batang Bisa Beroperasi - JPNN.COM
Kemacetan di Tol Cipali. Ilustrasi Foto: dok.JPNN.com

Hingga saat ini Jalan Tol Batang-Semarang sepanjang 75 km masih dalam proses pembangunan dengan progres konstruksi 75,4 persen. Saat meninjau pembangunan Jembatan Kali Kuto yang menjadi titik kritis di ruas tersebut, Basuki optimis akan bisa dilalui pada mudik Lebaran nanti.

Kecepatan pembangunan salah satunya terlihat dari pembangunan rangka jembatan. Basuki mengatakan, terakhir kali berkunjung setengah bulan lalu, bangunan bawah jembatan belum naik.

”Sekarang sudah berdiri dan minggu ke-3 April akan dimulai pemasangan rangka baja pelengkung jembatannya. Sehingga saya lebih optimis bisa digunakan saat mudik nanti,” kata Menteri Basuki.

Jalan tol Pemalang-Batang dan Batang-Semarang merupakan rangkaian tol Trans Jawa yang ditargetkan bisa tersambung mulai dari pelabuhan Merak di ujung Barat hingga Banyuwangi di ujung timur pada akhir 2019 sesuai arahan Presiden Joko Widodo saat meresmikan Tol Ngawi-Wilangan, 29 Maret 2018 lalu.(tau)

Pada musim mudik Lebaran 2018, ditargetkan tol Pemalang – Batang sudah bisa beroperasi, yang menuju Semarang tak perlu keluar di brexit.

Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close