Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Muhadjir Effendy Layak Jadi Calon Pendamping Presiden, Ini Alasannya

Kamis, 01 Juni 2023 – 09:34 WIB
Muhadjir Effendy Layak Jadi Calon Pendamping Presiden, Ini Alasannya - JPNN.COM
Menko Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Muhadjir Effendy dinilai layak jadi pendamping presiden. Foto: arsip JPNN.com/Ricardo

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy dinilai layak jadi calon pendamping presiden.

Kepala Center For Entrepreneurship, Touris, Information and Strategy (Centris) Algooth Putranto mengatakan jejak Muhadjir Effendy sudah sangat lengkap.

Sejak masih kuliah, Muhadjir bukan tipikal mahasiswa IAIN Malangan yang sekadar belajar lalu pulang karena sudah aktif di kegiatan ekstra kampus.

Menurut Algooth, saat menjadi mahasiswa, Muhadjir Effendi berani melawan upaya pembungkaman oleh orde baru.

"Jadi, kalau bicara karakter, secara pribadi dia sudah tertempa," ujar Algooth, dalam keterangannya, Kamis (1/6).

Soal manusia berkarakter dan berbudaya, lanjut Algooth, Presiden Soekarno sudah selalu mengatakan bahwa itu dibutuhkan sebagai fondasi kuat untuk bangsa Indonesia bersaing secara global.

"Sosok Menko Muhadjir Effendy masuk ke dalam kriteria tersebut. Dia punya latar keilmuan ditunjang pengalaman di birokrasi," tuturnya.

Ini berlanjut hingga Muhadjir Effendy memimpin IKIP Negeri Malang (sekarang Universitas Muhammadiyah Malang) sebagai rektor tiga kali berturut-turut sejak 2000.

Muhadjir Effendy dinilai layak jadi calon pendamping presiden. Kepala Centris Algooth Putranto beber alasannya

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close