Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Murid Valentino Rossi Targetkan Top Rider di WSSP 300 Aragon

Minggu, 08 April 2018 – 12:58 WIB
Murid Valentino Rossi Targetkan Top Rider di WSSP 300 Aragon - JPNN.COM
Galang Hendra Pratama yang siap berlaga di WSSP 300 di Spanyol (Foto: ridho/jpnn)

jpnn.com, BOGOR - Galang Hendra Pratama, pembalap Yamaha Racing Indonesia menyatakan siap untuk berlaga di World Supersport (WSSP) 300, seri perdana di Sirkuit Aragon, (13-15/4) mendatang.

Pembalap asal Yogyakarta ini optimis bisa berada di jajaran top rider pada musim pertamanya berlaga di balapan dunia ini. Mengingat, saat menjadi pembalap wild card musim lalu, ia mampu berdiri di podium 1 Sirkuit Jerez, Spanyol.

Saat test resmi awal musim Februari lalu di Sirkuit Aragon, Spanyol, Galang yang pernah didik Valentino Rossi ini juga menjadi pembalap dengan catatan waktu tercepat.

“Saya telah mempersiapkan diri sebelum keberangkatan ke Eropa. Berbagai program latihan juga saya lakukan selama di Indonesia. Mulai dari latihan fisik dengan lari dan bersepeda, flat track, sampai menggunakan simulator balap,” ujar pemuda 19 tahun itu.

Persiapan Galang diadaptasi dari menu latihan yang didapat saat menempuh pendidikan di Master Camp VR?46 Academy, Tavullia, Italia.

Galang menerapkan standar latihan seperti idolanya, Valentino Rossi, agar tetap dalam kondisi prima saat di Eropa nanti. Bertarung di negara Eropa semusim penuh, butuh fokus, reliability dan komitmen untuk terus dalam kondisi terbaik.

GM Motorsport & Aftersales PT. Yamaha Indonesia Motor Mfg (YIMM), M. Abidin menjelaskan pentingnya penjejangan karir balap untuk dapat berprestasi di kancah dunia. Galang Hendra dianggap sebagai role model bagi pembalap-pembalap muda bertalenta berikutnya untuk dapat mewujudkan mimpi menjadi pembalap dunia.

“Proses perekrutan Galang Hendra Pratama yang cukup panjang sejak berkiprah di Motoprix, promosi ke Indoprix, IRS, ARRC, hingga WSSP 300 bisa di pelajari prosesnya. Saat ini Yamaha Indonesia sudah mempersiapkan pembalap muda lainnya untuk project jangka panjang berikutnya," kata Abidin, di Sirkuit Sentul, Bogor, Minggu (8/4).

Galang Hendra Pratama, pembalap Indonesia dan pernah menimba ilmu ke Valentino Rossi ini siap berlaga di Wolrd SuperSport 300 (WSS 300) di Spanyol.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News