Museum Nasional Brasil Dilalap Api, Pemerintah Disalahkan
''Ini adalah tragedi yang diperkirakan sebelumnya,'' kata Cabral.
Karena itu, dia menyalahkan pemerintah atas musibah yang memicu protes dari seluruh lapisan masyarakat tersebut.
Kemarin ratusan warga mengepung Museu Nacional. Mereka bergandengan tangan di halaman museum sambil menyaksikan yang tersisa dari tragedi Minggu petang itu. Mereka terpaksa hanya memandang dari kejauhan. Sebab, petugas melarang mereka masuk.
Kini pemerintah Brasil menggalang dana untuk merestorasi museum. Mereka melobi beberapa bank dan lembaga internasional agar mau membantu pembangunan kembali museum. Salah satunya, UNESCO.
Sejauh ini, belum ada kepastian terkait penyebab kebakaran itu. Dugaan sementara, penyebabnya adalah korsleting atau lampion. Penduduk Brasil biasa menerbangkan lampion dalam perayaan. Budaya itu sudah lama menjadi dalang berbagai kasus kebakaran di negara tersebut. (sha/c7/hep)