Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Mustafa Debu dan Ridho Roma Ajak Selebritas Ikut Lomba Membaca

Minggu, 06 September 2020 – 06:14 WIB
Mustafa Debu dan Ridho Roma Ajak Selebritas Ikut Lomba Membaca - JPNN.COM
Ridho Roma yang ikut memeriahkan peluncuran program Semua Membaca, Semua Membaca Kehidupan Rasulullah. Foto: tangkapan layar zoom

jpnn.com, JAKARTA - Dua selebritas tanah air Mustafa Debu dan Ridho Roma ternyata punya hobi membaca.

Ini dibuktikan dengan keikutsertaan keduanya dalam lomba baca bertajuk Semua Membaca Kehidupan Rasulullah besutan Majalah Mata Air.

Bagi Mustafa, ini bukan sekadar lomba baca biasa.

Dengan membaca kisah kehidupan Rasullullah, semakin meningkatkan rasa cinta kepada Nabi Muhammad SAW.

"Rasa cinta saya kepada Nabi, saya tuangkan dalam syair lagu. Saya ingin lewat lagu orang-orang bisa mengenal Rasulullah," kata Mustafa yang memeriahkan peluncuran program Semua Membacanya, Semua Membaca Kehidupan Rasulullah yang disiarkan live di YouTube, Sabtu malam (5/9).

Sementara, Ridho Roma mengaku, sejak kecil selalu tertarik dengan kisah kehidupan Rasulullah.

Untuk mencari tahu, putra Haji Roma Irama ini menggunakan berbagai media. Baik lewat buku, film, YouTube, dan lainnya.

"Alhamdulillah lumayan banyak kisah Rasulullah yang saya ketahui. Namun untuk kisah Rasulullah di buku Cahaya Abadi Muhammad SAW Kebanggaan Alam Semesta Jilid 1  buku Sirah Nabawiyah belum saya tahu karena saya belum selesai membacanya," tuturnya.

Dua selebritas Mustafa Debu dan Ridho Roma mengajak milenial dan para selebritas ikut lomba membaca kisah kehidupan Rasulullah

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News