Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Nangis Tes

Oleh Dahlan Iskan

Kamis, 11 Juni 2020 – 10:50 WIB
Nangis Tes - JPNN.COM
Dahlan Iskan. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com - Ada daerah yang sampai kewalahan. Sampai minta bantuan mobil tes Covid-19 dari Gugus Tugas Nasional. Pun setelah mobil didapat, rebutan yang terjadi.

Namun ada daerah yang justru khawatir kekurangan sampel yang perlu dites. Daerah itu pernah menjadi nomor 7 nasional terbanyak penderita Covid-19 nya: Sumatera Barat.

Kabar baru mengenai besarnya kapasitas tes di Sumbar itu sampai ke telinga pusat.

”Sampai Jenderal Doni Monardo menghubungi kami. Apakah kami bisa membantu daerah lain,” ujar Dokter Andani Eka Putra.

Ia adalah Kepala Laboratorium Pusat Diasnostik dan Riset Penyakit Infeksi Universitas Andalas, Padang. Dokter Andani itulah yang menemukan metode pool test yang hebat ini.

Sejak penemuan itu diterapkan, kemampuan laboratorium di Unand meningkat drastis. Dari hanya 200 sampel sehari menjadi 1.570 per hari.

Berkat penemuan itu, di Sumbar sudah lebih 26.748 orang orang yang dites. Kalau dibanding dengan jumlah penduduknya sudah mencapai 0,5 persen. Jauh di atas angka nasional.

Sumbar juga sudah bisa melakukan tes untuk klaster yang dianggap rawan. Misalnya Pasar Raya Padang. Di situlah penderita pertama Covid-19 ditemukan di Padang.

Saya agak telat menulis ini. Padahal Dokter Andani sudah memberi tahu saya setelah Lebaran lalu.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
  • Sosial

    Sudah 50 Tahun di Indonesia, ChildFund Dorong Partisipasi Lebih Banyak Pihak

    Minggu, 28 April 2024 – 00:13 WIB
    Sudah 50 Tahun di Indonesia, ChildFund Dorong Partisipasi Lebih Banyak Pihak - JPNN.com
  • Dahlan Iskan

    Orang Kuat

    Sabtu, 27 April 2024 – 07:07 WIB
    Orang Kuat - JPNN.com
  • Dahlan Iskan

    Debat Perpuluhan

    Kamis, 25 April 2024 – 07:07 WIB
    Debat Perpuluhan - JPNN.com
  • Dahlan Iskan

    Jaga Hati

    Rabu, 24 April 2024 – 07:07 WIB
    Jaga Hati - JPNN.com
X Close