Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Nangis Tes

Oleh Dahlan Iskan

Kamis, 11 Juni 2020 – 10:50 WIB
Nangis Tes - JPNN.COM
Dahlan Iskan. Foto: Ricardo/JPNN.com

Seisi pasar itu kini dalam proses dites semua. Akan mencapai 8.000 orang.

Baca Juga:

Untuk kapasitas baru lab di Unand itu hanya pekerjaan lima hari.

Demikian juga semua ODP dan PDP bisa dites dengan cepat. Semuanya. Pun bukan hanya dengan rapid test. Namun tes yang sebenarnya.

”Misi semua lab seharusnya adalah memutus rantai penularan. Bukan hanya ikut mengatasi penderita,” kata Dokter Andani.

Rantai terdekat penularan itu adalah ODP dan PDP. Ditambah orang yang positif tapi tanpa gejala Covid-19.

Berkat metode Andani itu sampel dari Padang sendiri kini sudah menipis. Gubernur Sumbar Prof. Irwan Prayitno pun menyasar ke kabupaten-kabupaten di luar Padang.

Metode baru seperti apa sih yang dilakukan dr. Andani? Bagaimana praktek yang dilakukan di lab pimpinan dr. Andani itu? Sampai kapasitasnya bisa naik begitu drastis?

Dokter Andani melakukan ini: tiap lima sampel dijadikan satu. Lalu dites.

Saya agak telat menulis ini. Padahal Dokter Andani sudah memberi tahu saya setelah Lebaran lalu.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News