NasDem: Jangan Ada Lagi Kubu-Kubuan di TNI
jpnn.com, JAKARTA - Anggota DPR Fraksi Partai NasDem Ahmad Sahroni berharap KSAU Marsekal Hadi Tjahjanto mampu menjaga soliditas TNI setelah resmi jadi panglima nanti.
"TNI harus tetap solid di internal lebih baik ke depan, tidak ada lagi kubu-kubuan dalam tubuh TNI," kata Sahroni di gedung DPR, Jakarta, Rabu (6/12).
Sahroni yang kini duduk di Komisi I DPR juga meminta kepada Hadi berpegang pada prinsip Sapta Marga. Dia menegaskan, TNI harus netral di pilkada serentak 2018 dan pileg serta pilpres 2019.
"Panglima TNI harus netral dan wajib loyal terhadap NKRI untuk seluruh masyarakat. TNI adalah TNI," tegasnya.
Sahroni mewanti-wanti hubungan harmonis antara TNI dan Polri tetap terjaga. Dia berharap di bawah kepemimpinan Hadi, tidak ada lagi perseteruan antara TNI dan Polri.
Lebih lanjut Sahroni mengatakan, profesionalitas sumber daya manusia di tubuh TNI harus dijaga sehingga tak ada lagi jajarannya yang tersangkut kasus hukum seperti penyalahgunaan narkoba hingga korupsi pengadaan alat utama sistem senjata (alutsista). (boy/jpnn)