Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ngunduh Mantu di Rumah Ortu Bobby, 200-an Raja Adat Diundang

Selasa, 14 November 2017 – 23:41 WIB
Ngunduh Mantu di Rumah Ortu Bobby, 200-an Raja Adat Diundang - JPNN.COM
Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution. Foto: Natalia Fatimah Laurens/JPNN

Selanjutnya, pria yang juga bertugas menjadi Wakil Ketua Bidang Tamu dan Resepsi dalam hajatan besar ini menambahkan pihaknya saat ini belum ada dalam daftar undangan untuk mengundang para artis.

“Kita tidak ada undang artis. Nanti saat resepsi akan ada hiburan tarian adat Mandailing dan Jawa. Harapan kami acara berjalan lancar, pengamanan sama seperti di Solo, aman dan lancar. Semoga nantinya acara di Medan juga diridhoi Allah dan cuaca cerah,” harapnya.

Resepsi di Komplek Setiabudi nantinya tidak akan berlangsung sampai malam. Acara akan dimulai pukul 09.00 WIB hingga 16.00 WIB.

Sementara untuk pengamanan nantinya, keluarga di Medan kata Erwan tidak ada renaca memberikan pakaian khusus layaknya Paspampres di Solo yang mengenakan batik.

“Kalau di sini pesta adat yang memakai pakaian adat khusus keluarga saja,” pungkasnya. (nin)

Persiapan acara pesta adat ngunduh mantu putri Presiden Jokowi, Kahiyang Ayu di rumah orang tua Bobby Nasution, di Medan, sudah hampir rampung.

Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close