Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Nidji Memperbarui Identitas

Senin, 02 Desember 2024 – 08:18 WIB
Nidji Memperbarui Identitas - JPNN.COM
Nidji. Foto: Dok. Musica Studio's

jpnn.com, JAKARTA - Grup musik Nidji mempersembahkan single terbaru yang berjudul La La Song.

Lagu tersebut menandai babak baru dalam perjalanan karier band beranggotakan Ubay (vokal), Ariel, Rama (gitar), Randy, (keyboard) Andro (bass), dan Adri (drum) itu.

La La Song merupakan gerbang menuju semangat baru Nidji yang dituangkan dalam album ke-6 bertajuk Manifestasi Hati.

Lagu itu juga menjadi bukti bahwa Nidji tetap hadir, terus berkarya, dan tidak pernah kehilangan semangat yang membara.

"La La Song menjadi babak baru sekaligus track pembuka album Manifestasi Hati, yang tidak hanya membawa semangat lebih baik, tetapi juga magnet energi untuk mengajak pendengar masuk ke perjalanan emosional dan artistik album ini; melalui pesan motivasi untuk bangkit, bersikap tak gentar terhadap hambatan, serta berani menaklukkan tantangan demi mengejar impian dan mencapai tujuan," kata Randy Nidji.

Personel Nidji mengeklaim bahwa La La Song menghadirkan suasana yang penuh energi dan optimisme.

Video musik untuk lagu tersebut juga menjadi bagian dari rebranding Nidji, dengan visual yang mewakili semangat dan perjuangan gigih untuk meraih mimpi.

"Video ini kami anggap sebagai perkenalan kembali Nidji ke publik. Dari lokasi, outfit, hingga elemen visual lainnya, semuanya merepresentasikan langkah pertama menuju perjalanan baru Kami. MV ini menjadi undangan bagi para audiens untuk ikut dalam perjalanan kami yang baru dimulai,” tambah Ariel Nidji.

Grup musik Nidji mempersembahkan single terbaru yang berjudul La La Song serta mengumumkan perubahan logo.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News