Nilai Unas dan USBN Tidak Dipakai di SNMPTN
Sabtu, 13 Januari 2018 – 06:25 WIB
Dia mengingatkan supaya sekolah menyampaikan atau memasukkan data nilai siswa secara riil.
’’Jangan menyampaikan data tidak riil atau manipulasi,’’ katanya.
Nasir menjelaskan, tahun ini tidak ada penambahan daya tampung di kampus negeri. Kondisi ini tentu kurang sejalan dengan upaya pemerintah meningkatkan angka paritisipasi pendidikan tinggi.
Menteri kelahiran Ngawi, 27 Juni 1960 itu menjelaskan penambahan daya tampung tentu harus memerhatikan jumlah dosen dan fasilitas perkuliahan lainnya.
’’Nanti daya tampung di tambah, dosen kurang, masalah lagi,’’ jelasnya. (wan/ttg)