Novanto Dorong Masyarakat Beralih ke Transaksi Nontunai
Novanto juga berpesan kepada mayarakat agar bijak dalam menyiapkan kartu pembayaran nontunai.
“Jangan sampai begitu di pintu tol, kartu pembayaran tidak ada. Kalaupun ada, jangan sampai saldonya tidak mencukupi. Ini untuk menghindari kemacetan lebih lanjut,” kata Novanto.
Menurut Novanto, perkembangan teknologi dan informasi dalam sistem transaksi pembayaran tidak bisa dihindari.
Namun hal ini perlu diimbangi dengan peningkatan keamanan.
“DPR dan Pemerintah terus meningkatkan pelayanan kepada warga dalam menggunakan transaksi non tunai. Terutama dalam hal keamanan, perlindungan konsumen, maupun inovasi pembayaran. Sehingga kita bisa mencapai sistem pembayaran transaksi yang aman, efisien, dan lancar," pungkas Novanto. (adv/jpnn)