Nur Asia Uno Masuk Bursa Pilkada Tangsel, Sandiaga Khawatir
jpnn.com, JAKARTA - Sandiaga Uno mengatakan tak pernah punya niat menghambat karier politik istrinya, Nur Asia Uno yang masuk dalam bursa Pilkada Tangerang Selatan 2020.
Sandi menyebut keputusan majunya Nur Asia Uno dalam bursa pemilihan wali kota dan wakil wali kota Tangsel itu masih dibicarakan bersama keluarga besar dan para tokoh politik.
"Saya enggak mau menghambat kariernya, tetapi saya khawatir dia sebagai ibu rumah tangga, apakah bisa membagi tugasnya," kata Sandi, seperti dikutip dari Antara, Sabtu (21/9).
Mantan cawapres RI di Pilpres 2019 ini Wakil Gubernur DKI Jakarta itu mengaku masih melihat kondisi dan situasi, dan menjanjikan akan memberikan pernyataan resmi terkait majunya Nur Asia Uno di ranah politik. "Sabar aja teman-teman, nanti kami sampaikan," ujar dia.
Nama Nur Asia Uno dimunculkan oleh Wakil Ketua DPP Gerindra, Sufmi Dasco untuk maju dalam kontestasi pemilihan wali kota dan wakil wali kota Tangsel. Selain Nur Asia, ada nama lain yang disebut-sebut seperti Wakil Wali Kota Tangerang Selatan Benyamin Davnie.
Putri wakil presiden terpilih Ma'ruf Amin, yaitu Siti Nur Azizah, bahkan sudah memastikan langkahnya dengan mendaftar ke PDI-P. (devi/ant/jpnn)