Omicron Masuk Tunisia, Gus Mis Pastikan Lindungi Ratusan WNI
Cendekiawan muda Nahdlatul Ulama, itu juga mengungkapkan WNI di Tunisia berjumlah 203 orang.
Sebanyak 150 di antara WNI itu adalah mahasiswa di Universitas Zaytunah dan Universitas Kairouan. Sebagian besar WNI sudah mendapatkan vaksinasi dua kali.
"Hanya tersisa 26 anak WNI yang belum divaksin karena mereka dalam usia di bawah 12 tahun sesuai kebijakan pemerintah Tunisia. Sebagian WNI sudah bergiliran untuk mendapatkan vaksin booster," tuturnya.
Jebolan Fakultas Ushuluddin, Universitas Al-Azhar, Kairo, Mesir, itu memastikan bakal ke Yerusalem guna memantau kondisi WNI di lapangan, yang secara umum berada di Kawasan Ma'qil Za'im, Tunis, dan Kairouan.
Baca Juga: 1 Pengeroyok yang Menewaskan Seorang Anggota TNI Ditangkap Polisi, Siapa Dia?
"Alhamdulillah, secara umum WNI dalam keadaan sehat," kata Gus Mis. (tan/fat/jpnn)