Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

OSO Semangati Mahasiswa dengan Konsep 5S

Sabtu, 24 Maret 2018 – 18:55 WIB
OSO Semangati Mahasiswa dengan Konsep 5S - JPNN.COM
Ketua DPD RI Oesman Sapta Odang memotivasi para mahasiswa pascasarjana Universitas Prof Dr Moestopo (Beragama), Sabtu (24/3). Foto: Humas DPD RI

jpnn.com, JAKARTA - Ketua DPD RI Oesman Sapta Odang membakar semangat para mahasiswa pascasarjana Universitas Prof Dr Moestopo (Beragama), Sabtu (24/3). Senator asal Kalimantan Barat (Kalbar) itu mengatakan mahasiswa perlu menghayati prinsip 5S jika ingin sukses.

Pertama adalah strategi. Menurut Oso, ketika seseorang duduk di suatu organisasi, maka harus bisa menentukan strategi yang digunakan. Misalnya mahasiswa, bagaimana strategi yang digunakan agar bisa sukses.

Setelah strategi, kedua adalah struktur. "Ketika Anda sudah lulus, strukturnya seperti apa?" kata Oso saat seminar Pentingnya Komunikasi Antarlembaga dalam Meningkatkan Pembangunan Daerah di Indonesia di Universitas Prof Dr Moestopo, Jakarta, Sabtu (24/3).

Ketiga adalah skill. Dalam organisasi, menurut Oso, skill harus dibutuhkan untuk bisa mencapai tujuan. Keempat adalah sistem. Menurut Oso, sistem sangat diperlukan untuk menentukan arah organisasi. Kalau tidak ada sistem, maka organisasi bisa salah arah.

“Walaupun dampaknya kecil, ini bisa berpengaruh kepada Universitas Moestopo," katanya.

Yang terakhir, kata Oso, adalah speed and target. "Kalau ada target, harus ada speed dan ukurannya," ungkap Oso.

Selain itu, Oso juga mendorong agar para mahasiswa tidak hanya menimba ilmu pengetahuan formal. Menurut Oso, selain ilmu, maka yang dibutuhkan adalah pengalaman.

Dia mengatakan, pengalamanlah yang mengajarkan orang dalam menjalani kehidupan. Menurut dia, orang yang punya titel belum tentu menjadi master. Namun, orang yang berpengalaman sudah pasti lebih baik.

Ketua DPD RI Oesman Sapta Odang membakar semangat para mahasiswa pascasarjana Universitas Prof Dr Moestopo (Beragama), Sabtu (24/3).

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News