Pansus Perlu Klarifikasi Langsung SBY dan Marsilam
Minggu, 27 Desember 2009 – 21:40 WIB
Politisi partai Golkar itu menambahkan, klarifikasi langsung SBY semakin diperlukan lantaran Juru Bicara Kepresidenan, Julian Aldrin Pasha menegaskan bahwa SBY tidak pernah menginstruksikan Marsilam Simanjuntak untuk menghadiri rapat KSSK. "Padahal berdasarkan dokumen yang diterima pansus, presiden sudah diberitahu sejak Century kalah kliring tanggal 13 November 2008, dan Ketua KSSK saat itu, Sri Mulyani juga mengatakan bahwa semua yang diputuskan KSSK dilaporkan kepada presiden," tandasnya.
Selain itu, lanjut Bambang, Marsilam Simanjuntak juga pernah mengaku kehadirannya di rapat di Depkeu itu lantaran perintah Presiden. Bambang menegaskan bahwa mantan Jaksa Agung itu juga akan dipanggil Pansus. “Klarifikasi SBY nantinya bisa dikonfrontir dengan keterangan Marsilam yang juga direncanakan diundang oleh pansus," tandasnya.