Pantai Ora, Maldives Tersembunyi di Tanah Maluku
Jumat, 22 September 2017 – 16:47 WIB
Selain itu, pengelola juga menyediakan kamar penginapan ekonomis senilai Rp 850 ribu per malam. Jangan sedih, kamar ini juga tak kalah bagusnya.
Hanya saja, kamar tersebut berada di daratan.
Toh, wisatawan bisa menikmati pemandangan Pantai Ora bersama-sama.
Mulai dari pantai dengan pasir putih. Kemudian air laut yang berwarna biru jernih dan tenang.
Wisatawan juga bisa langsung melihat ikan-ikan laut tanpa harus turun ke air.
Kekayaan terumbu karang dan aneka ragam biota laut lainnya pun bisa dinikmati tanpa harus diving dan snorkeling.
Terlebih karakteristik Pantai Ora adalah laut dangkal. Tenaga dan biaya yang sudah dikeluarkan tentu terbayar dengan kecantikan alam Ora ini.