Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Partai Biru Dianggap Sudah Tak Sejalan, Gus Choi: Hasto Bebas Mau Bicara Apa Saja

Senin, 10 Oktober 2022 – 18:54 WIB
Partai Biru Dianggap Sudah Tak Sejalan, Gus Choi: Hasto Bebas Mau Bicara Apa Saja - JPNN.COM
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto mengucapkan selamat HUT Ke-77 TNI. Foto: Dokumen PDIP.

Hasto menunjukkan lukisan itu pada narasumber talkshow yakni Mantan Deputi Bidang Pemantapan Nilai-nilai Kebangsaan Lemhanas RI Laksamana Muda TNI (Purn) Yuhastihar, Mantan Kepala BNPB Letjen TNI (Purn) Ganip Warsito, Wakil Ketua Komisi I DPR RI Utut Adianto, Anggota Komisi IX DPR RI Krisdayanti, dan Pengamat Militer Connie Bakrie.

Dia secara spesifik menunjukkan lukisan peristiwa Hotel Yamato di Surabaya saat para pejuang merobek bagian berwarna biru dari bendera Belanda yang ada di atas hotel itu.

Hasto sempat berseloroh dengan narasumber soal "biru" yang juga copot dari koalisi pemerintah.

Saat ditanya awak media seusai talkshow, Hasto kembali menjelaskan soal peristiwa tersebut.

"Itu di Hotel Yamato, di mana para pejuang kita, kan, ada bendera Belanda, birunya dilepas. Ternyata birunya juga terlepaskan dari pemerintahan Pak Jokowi sekarang karena punya calon presiden sendiri," ujar Hasto.

Saat ditanya lebih lanjut soal itu arah kalimat tersebut, Hasto enggan menjawab secara gamblang.

"Itu arahnya perspektif historis yang menginspirasi masa kini dan akan merancang masa depan," ungkap Hasto. (ast/jpnn) 

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:


Gus Choi mengaku tak ambil pusing dengan pernyataan Hasto Kristiyanto yang mengisyaratkan partai "biru" di pemerintahan Joko Widodo sudah tak sejalan

Redaktur : M. Rasyid Ridha
Reporter : Aristo Setiawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close