Pascagempa, Sumbar Perlu Mekanisasi Pertanian
Rabu, 11 Mei 2011 – 21:20 WIB
Walau peralatan itu gratis, lanjutnya, nantinya ada sedikit masalah di Pemerintah RI yang mengenakan biaya masuk peralatan itu. "Tadi sudah disepakati, Kaukus Parlemen Sumbar akan memintakan solusinya kepada Menteri Keuangan agar peralatan itu tidak dikenakan biaya masuk karena peralatan itu masuk dalam program recovery bencana alam," tegas anggota DPR asal Sumbar itu.
Soal tenaga ahlinya, lanjut Nudirman, sangat banyak tersedia yang berasal dari para TKI yang dulunya bekerja di Jepang dan kini kembali ke Indonesia tapi tidak dimanfaatkan secara optimal oleh Indonesia.
"Beberapa orang diantaranya, sudah saya pertemukan dengan Gubernur Sumbar Irwan Prayitno dan beliau menyambut positif gagasan Kaukus Parlemen Sumbar ini," ujar Nudriman.