PB WI Perjuangkan Nomor Taolu Masuk Asian Games 2018.
jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum Pengurus Besar (PB) Wushu Indonesia Airlangga Hartarto mengatakan, pihaknya terus berupaya mempejuangkan nomor taolu agar dipertandingkan di Asian Games 2018.
Menteri perindustrian itu menambahkan, Indonesia merebut satu emas dari nomor taolu melalui Felda Santoso pada Kejuaraan Dunia 2017 di Rusia.
"Kami masih mempersiapkan atlet. Kami juga masih mempersiapkan satu nomor taulo di mana kita punya juara dunia (Felda Santoso). Nomor itu bisa ditambahkan di Asian Games sehingga dari 15 menjadi 16 nomor sehingga peluang meraih emas
semakin besar " ujar Airlangga, Minggu (29/10).
Airlangga juga berharap dukungan penuh dari masyarakat Indonesia agar atlet-atlet wushu tanah air bisa terus mengharumkan nama bangsa di kancah internasional.
"Wushu sebagai salah satu cabang andalan berharap dukungan penuh untuk dapat terus berprestasi," imbuh Airlangga.
Di sisi lain, PB WI menggelar test event wushu untuk menyambut Asian Games di Kelapa Gading, 27-29 Oktober.
Event itu diikuti 547 atlet dari 35 provinsi dan 50 perguruan wushu seluruh Indonesia.