PBB Bergegas Bangun Infrastuktur Jelang Pemilu 2024
jpnn.com, CIREBON - Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Partai Bulan Bintang (PBB) Hilman Indra menyebut pentingnya pembentukan infrastruktur partai hingga tingkat paling bawah.
Menurutnya, pembentukan infrastruktur di tingkat bawah ibarat akar yang penting untuk diperkuat agar perjuangan partai dapat terwujud pada Pemilu 2024 mendatang.
Hilman mengatakan hal itu saat melakukan kunjungan ke kantor DPC Partai Bulan Bintang Kota Cirebon, Jawa Barat, Jumat (13/8).
Kunjungan di DPC PBB Kota Cirebon merupakan awal dari serangkaian kunjungan yang akan dilakukan. Demi memperkuat jejaring partai di semua tingkatan.
“Keberadaan infrastruktur partai adalah syarat mutlak untuk pemenangan partai. Karena itu, tidak bisa ditawar-tawar lagi harus all out bekerja keras mewujudkannya,” ujar Hilman yang juga anggota DPR periode 2004-2009.
Hilman kemudian bercerita tentang pengalaman pada Pemilu 2004 lalu.
Menurutnya, PBB Kota Cirebon pernah memiliki anggota dewan. Artinya, pernah meraih kepercayaan dari masyarakat.
“Saya yakin jika bekerja keras dan selalu menjaga soliditas, PBB Kota Cirebon bisa menggalang kepercayaan masyarakat lagi dan kembali menempatkan kadernya sebagai anggota legislatif di DPRD Kota Cirebon,” ucapnya.