PDIP Jadi Parpol Paling Berpengaruh Lewat Modernisasi
"Kemudian, bagaimana partai berkontribusi optimal untuk menguatkan demokrasi dan bekerja demi rakyat, termasuk konsituennya wong cilik. Bagaimana partai berkontribusi mengurai persoalan-persoalan politik rumit seperti jebakan politik oligarki, dan lainnya," pungkas Aisah Putri.
Diketahui, PDIP pada 10 Januari 2023 akan merayakan HUT ke-50 dan kegiatan itu menjadi bagian konsolidasi partai dalam rangka Pemenangan Pemilu 2024.
Berdasarkan pengumuman dari DPP PDIP, tema yang diusung adalah Genggam Tangan Persatuan dengan Jiwa Gotong Royong dan Semangat Api Perjuangan Nan Tak Kunjung Padam dengan subtema Persatuan Indonesia untuk Indonesia Raya. (ast/jpnn)