Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

PDIP Mencetak Baguna Militan, Menyelamatkan Rakyat tanpa Membeda-bedakan 

Rabu, 22 Desember 2021 – 20:45 WIB
PDIP Mencetak Baguna Militan, Menyelamatkan Rakyat tanpa Membeda-bedakan  - JPNN.COM
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto memimpin apel kesiapsiagaan bencana di Lapangan Banteng, Jakarta Pusat, Rabu (22/12). DPP PDIP

jpnn.com, JAKARTA - DPP PDI Perjuangan melatih anggota Badan Penanggulangan Bencana (Baguna) se-Jabodetabek.

Pelatihan ini diberikan supaya Baguna dapat membantu warga terdampak banjir, dan bencana alam lainnya.

Selain memberikan pelatihan, PDIP juga menyerahkan bantuan berupa perahu karet serta motor roda tiga yang sudah dimodifikasi sebagai kendaraan logistik, pengangkut tangki air, dan ambulans.

"Salam dari Ibu Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri. Saya melaporkan kepada beliau pagi tadi bahwa hari ini dilakukan apel siaga dari seluruh jajaran Baguna. Oleh karena situasi di tengah pandemi, maka yang hadir representasi dari semua DPC se-Jabodetabek," kata Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto memimpin apel kesiapsiagaan bencana di Lapangan Banteng, Jakarta Pusat, Rabu (22/12).

Hasto menyampaikan Presiden Kelima RI Megawati Soekarnoputri ingin Baguna merepresentasikan partai untuk bergerak langsung membantu rakyat yang terdampak bencana.

Selain itu, kata Hasto, Presiden Kelima RI Megawati itu menginginkan Baguna selalu siap bekerja untuk rakyat. 

Baguna juga dituntut untuk menyelamatkan rakyat tanpa membeda-bedakan kelompok atau pilihan politik.

"Ibu berpesan terhadap motto yang beliau tegaskan berulang kali bagaimana Baguna ini harus tanggap darurat, reaksi cepat, dan tepat sasaran serta mengedepankan sinergitas di antara kita semua di dalam penanggulangan, terutama pada saat krusial situasi darurat,” katanya. “Tanggap darurat, reaksi cepat, dan tepat sasaran. Itu doktrin Baguna yang selalu dipesankan Ibu Megawati Soekarnoputri," lanjut Hasto.

PDIP mencetak Baguna militan yang diharapkan memberikan bantuan kemanusiaan kepada warga terdampak bencana tanpa membeda-bedakan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close