Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

PDIP: Stafsus Milenial Merangsang Motivasi Generasi Muda

Jumat, 22 November 2019 – 23:27 WIB
PDIP: Stafsus Milenial Merangsang Motivasi Generasi Muda - JPNN.COM
Ketua DPP PDI Perjuangan Djarot Saiful Hidayat. Foto: Fathan Sinaga/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Ketua DPP PDI Perjuangan Djarot Saiful Hidayat menilai pemilihan staf khusus Presiden Joko Widodo mewakili representasi anak-anak muda. Bahkan, staf khusus dari kalangan milenial itu dianggap bisa merangsang motivasi anak-anak muda.

"Kami mengapresiasi Pak Jokowi merekrut staf khusus para milenial ini sebagai motivasi. Bahwa anak muda ini yang kreatif, anak muda-anak muda yang baik-baik itu bisa menjadi contoh, menjadi best practices dan memberikan inspirasi kepada anak-anak muda yang lain bahwa kau mampu, kamu bisa berbuat untuk negeri ini," kata Djarot di sela Sekolah Partai Pimpinan DPRD di kawasan Depok, Jumat (22/11).

Djarot mengharapkan anak-anak muda yang melihat Putri Indahsari Tanjung Cs terpilih sebagai stafsus bisa membuat milenial berinovasi. Mantan gubernur DKI Jakarta itu mengharapkan para stafsus bisa melampaui kekauan birokrasi selama ini.

"Karena anak muda sangat kreatif, inovasi dan kreativitas itu melampaui aturan birokrasi yang kaku," jelas dia.

Selain itu, kata Djarot, anak muda yang dipilih sebagai stafsus Jokowi merupakan bentuk regenerasi. Sebab Djarot melihat 2024 merupakan titik generasi baru mengisi jabatan penting di negara ini.

"Dengan cara ini, maka program-program Pak Jokowi bukan hanya untuk sekarang tapi untuk lima tahun ke depan sampai dengan 2045. Karena kami sudah sadari dari 2024 itu terjadi proses regenerasi secara total secara menyeluruh. Di mana anak muda yang harus tampil untuk bisa membangun negeri ini," jelas Djarot. (tan/jpnn)

Ketua DPP PDI Perjuangan Djarot Saiful Hidayat menilai pemilihan staf khusus Presiden Joko Widodo mewakili representasi anak-anak muda.

Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News