Pelajar Asing Keluhkan Informasi Soal Biaya Hidup yang Tidak Sesuai Kenyataan
Sejak pindah ke Melbourne untuk kuliah, Kiki Zhang mengalami kurang tidur, rambut rontok, dan nyeri di bagian dada.
"Setiap hari saya tidak bisa tidur, selalu merasa cemas, khawatir tentang apa yang harus saya lakukan jika saya tidak punya tempat tinggal," kata Kiki kepada ABC.
"Harga sewa rumah sudah terlalu tinggi."
Perempuan berusia 25 tahun asal Tiongkok itu mengatakan ia tahu ada "suara-suara radikal yang menyebar ujaran kebencian" terhadap mahasiswa internasional, sehingga mereka semakin disalahkan atas krisis tempat tinggal yang bisa disewa di Australia saat ini.
Namun, kenyataannya, pelajar internasional juga mengalami tekanan untuk urusan tempat tinggal dan sering kali dieksploitasi.
Kiki mencari tempat tinggal di situs web real estat, media sosial, dan forum online. Ia melihat kenaikan harga sewa dari rata-rata A$400 menjadi A$650 seminggu untuk apartemen satu kamar tidur.
Dalam sebulan, Kiki bisa mengajukan 30 permohonan penyewaan, hingga akhirnya menemukan sebuah kamar dengan harga sewa A$385 per minggu di apartemen tengah kota, berbagi bersama penyewa lainnya.
Dari halaman informasi visa pelajar Departemen Dalam Negeri Australia, rekomendasi anggaran biaya hidup bagi pelajar internasional adalah A$21.000 setahun. Angka ini belum diperbarui sejak 2019.
Pelajar internasional mengatakan mereka sering disalahkan sebagai penyebab sulitnya mencari tempat tinggal di Australia
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
-
Australia Dianggap Memberikan Harapan Palsu kepada Pelajar Internasional
Rabu, 04 Oktober 2023 – 23:22 WIB -
Jam Kerja Pelajar Internasional Dibatasi, Ada Kekhawatiran Australia Akan Kekurangan Pekerja
Jumat, 30 Juni 2023 – 23:50 WIB -
China Takut-takuti Pelajarnya yang Ingin Studi ke Amerika
Kamis, 04 November 2021 – 00:56 WIB
- ABC Indonesia
Pendidikan dan Pengalaman Kerja Migran, Termasuk Asal Indonesia, Belum Tentu Diakui Australia
Senin, 04 November 2024 – 22:46 WIB - ABC Indonesia
Pemilik Usaha Kecil dan Menengah di Indonesia Minta Lebih Diperhatikan
Jumat, 01 November 2024 – 23:55 WIB - ABC Indonesia
Jenazah WHV Asal Indonesia Belum Dipulangkan, Penyebab Kecelakaan Masih Diselidiki
Rabu, 30 Oktober 2024 – 19:38 WIB - ABC Indonesia
Dunia Hari Ini: Ratusan Warga Sudan Meninggal Akibat Serangan Paramiliter
Selasa, 29 Oktober 2024 – 23:49 WIB
- Humaniora
Info BKN soal Masa Sanggah PPPK 2024, Honorer Database BKN Simak ya
Senin, 04 November 2024 – 19:16 WIB - Hukum
Sidang PK Jessica Wongso, Ahli Ungkap Temuan CCTV, Durasi Video Sengaja Dihilangkan
Senin, 04 November 2024 – 19:55 WIB - Hukum
Nasib Gunawan Sadbor, Joget di TikTok Bikin Resah, Kini Ditangkap Gegara Promosi Judol
Senin, 04 November 2024 – 20:57 WIB - Kriminal
Ibu Ronald Tannur Ditetapkan Tersangka, Langsung Ditahan di Rutan Kejati Jatim
Senin, 04 November 2024 – 22:05 WIB - Liga Indonesia
PSM Makassar Gagal Menaklukkan 10 Pemain Persik Kediri
Senin, 04 November 2024 – 21:45 WIB