Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pemain Asing Eks PSIS Resmi Berkostum Persipura Jayapura

Selasa, 07 Mei 2019 – 18:29 WIB
Pemain Asing Eks PSIS Resmi Berkostum Persipura Jayapura - JPNN.COM
Ibrahim Conteh resmi didatangkan oleh Persipura. Foto: Instagram persipurapapua1963

jpnn.com, JAYAPURA - Ibrahim Posle Conteh dipastikan berkostum Persipura Jayapura pada Liga 1 musim 2019. Itu setelah manajemen resmi mendapatkan tanda tangan pemain asing asal Sierra Leone tersebut, Senin (6/5).

Eks pemain PSIS Semarang ini resmi menandatangaani kontrak kerja selama satu musim bersama Mutiara Hitam julukan Persipura untuk mengisi satu slot pemain asing yang akan dipakai untuk mengarungi kompetisi 2019.

Kedatangan pemain berusia 30 tahun ini untuk menutupi posisi dari Wallacer Andrade Medeiros yang dilepas oleh Persipura bersama pemain Brasil lainnya Luis Carlos Pilar.

Gelandang asal Siera Lione dilepas Laskar Mahesa Jenar julukan PSIS Semarang karena performanya di Piala Presiden 2019 dianggap menurun dan membuat Conteh masuk rapor merah.

BACA JUGA: Manager Meeting Terakhir Sebelum Kick-Off Liga 1, Bahas Apa Saja?

Pemain serba bisa ini sudah malang melintang di sepak bola tanah air. Conteh memulai karier sepak bolanya do Indonesia pada tahun 2015 bersama Persipasi Bandung Raya. Kemudian hijrah ke PS Barito Putera pada musim 2016. Tahun 2017, ia bergabung dengan PS Tira dan tahun lalu bergabung bersama PSIS Semarang.

“Kita pastikan merekrut gelandang asal Siera Lione atas nama Ibrahim Conteh. Siang ini (Kemarin,red) dia sudah tandatangan kontrak selama satu musim. Kita harap dia bisa bantu kita untuk melewati musim ini dengan baik,” ungkap Asisten Manajer Persipura Jayapura, Ridwan Bento Madubun dalam rilisnya, Senin (6/5) malam.

Mantan wartawan ini juga menuturkan bahwa dalam waktu dekat kembali mendatangkan satu leguin asing untuk menutup kuota asing yang ditinggalkan Luis Carlos Pilar.

Ibrahim Posle Conteh dipastikan berkostum Persipura Jayapura pada Liga 1 musim 2019. Itu setelah manajemen resmi mendapatkan tanda tangan pemain asing asal Sierra Leone tersebut, Senin (6/5).

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News