Pemko Istanbul Bantu Jaktim Atasi Banjir
Rabu, 13 Februari 2013 – 04:26 WIB
BANJIR Jakarta ternyata mengundang perhatian masyarakat Turki. Buktinya, 11 orang jajaran aparat Pemerintah Kota (Pemkot) Istanbul, Turki, sengaja berkungjung ke Pemkot Jakarta Timur, Selasa (12/2) guna membantu mengatasi masalah banjir. "Pemerintah Kota Istanbul ke sini dengan 11 delegasi yang terdiri dari pekerja tekhnik dari dinas kebakaran, kesehatan dan dinas terkait lainnya. Mereka ingin membantu pemerintah dan korban banjir di Jakarta Timur," kata I Hakki Turunc, pimpinan rombongan delegasi Pemerintah Kota Istanbul, saat diterima Walikota Jakarta Timur, Krisdianto, di pintu air Banjir Kanal Timur (BKT) Kelurahan Malaka Sari, Kecamatan Duren sawit, Selasa (12/2).
Mereka yang datang itu merupakan para ahli di bidang penanganan bencana. Turunc mengatakan, rombongan yang dipimpinnya ini telah memiliki pengalaman dalam membantu korban bencana di beberapa negara lain. Kunjungan ke Indonesia pun sudah pernah dilakukan sebelumnya, yaitu saat mengunjungi Aceh untuk membantu penanganan korban bencana tsunami.
Sementara pada kunjungan kali ini, mereka selain bertemu dengan jajaran Pemkot Jakarta Timur juga juga mengunjungi daerah-daerah yang rawan banjir. Salah satunya adalah mendatangi Kampung Pulo, RW 02 Kelurahan Kampung Melayu, Kecamatan Jatinegara.
BANJIR Jakarta ternyata mengundang perhatian masyarakat Turki. Buktinya, 11 orang jajaran aparat Pemerintah Kota (Pemkot) Istanbul, Turki, sengaja
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Jabodetabek
Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
Minggu, 03 Juli 2022 – 03:24 WIB - Jabodetabek
Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
Minggu, 03 Juli 2022 – 00:21 WIB - Jabodetabek
Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
Sabtu, 02 Juli 2022 – 17:25 WIB - Jabodetabek
Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS
Sabtu, 02 Juli 2022 – 15:45 WIB
BERITA TERPOPULER
- Humaniora
Hari Ini Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2, Honorer Jangan Nekat Bertindak Konyol
Minggu, 17 November 2024 – 07:07 WIB - Humaniora
Mendikdasmen Beri Sinyal Ada Regulasi Baru Penempatan Guru PPPK, Hamdalah
Minggu, 17 November 2024 – 08:25 WIB - Dahlan Iskan
Medali Debat
Minggu, 17 November 2024 – 07:03 WIB - Destinasi
Cek Jadwal & Harga Tiket Bus AKAP dari Bali ke Pulau Jawa Minggu 17 November 2024
Minggu, 17 November 2024 – 05:29 WIB - Lingkungan
BMKG Ungkap Prakiraan Cuaca Hari Ini, Ada Hujan di Sejumlah Wilayah
Minggu, 17 November 2024 – 06:55 WIB