Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Penculikan Berakhir Dramatis, Satu Pelaku Tewas Ditembak di Kepala

Kamis, 15 September 2022 – 23:59 WIB
Penculikan Berakhir Dramatis, Satu Pelaku Tewas Ditembak di Kepala - JPNN.COM
Mobil yang dighttp://photo.jpnn.com/arsip/normal/2022/09/15/mobil-yang-digunakan-para-pelaku-diduga-untuk-menculik-foto-asch.jpgunakan para pelaku diduga untuk menculik. Foto : Polsek Bayung Lencir

Usai mendapatkan laporan tersebut, petugas kemudian melakulan pengejaran dan berkoordinasi dengan Polsek Babat Supat yang  turut melakukan pengejaran.

"Pada saat di Babat Supat ditemukan mobil, dan langsung diberikan tembakan peringatan," kata Kasatreskrim AKP Dwi Rio Andrian Sik.

Namun, setelah diberikan tembakan peringatan, pelaku tidak mau berhenti, lalu anggota menembak ban mobil pada bagian belakang.

"Mobil berhenti dan keluarlah dua pelaku dari mobil yakni Ahmad Emza sambil mengacungkan senjata api mainan jenis revolver ke anggota, melihat itu anggota mundur sedikit, tapi anggota langsung mengeluarkan tembakan peringatan," jelasnya.

Lanjutnya, tembakan peringatan tersebut juga tidak digubris, hingga akhirnya polisi terpaksa memberikan tindakan tegas dan terukur kepada para pelaku.

"Tembakan tersebut mengenai salah satu pelaku yakni Ahmad Emza tepat di kepala di bagian belakang hingga membuat ia tewas," terangnya.

Saat ini jenazah Ahmad Emza telah dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Palembang untuk dilakukan pemeriksaan luar. (mcr35/jpnn)

Tim gabungan gabungan Kepolisian Bayung Lencir bersama Polsek Babat Supat berhasil menggagalkan aksi penculikan, empat orang pelaku berhasil diamankan

Redaktur : M. Adil Syarif
Reporter : Cuci Hati

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close