Peran Besar Jokowi Membuat Kombatan PDIP Dukung Prabowo Subianto
Ungkapan itu diyakini banyak pihak merujuk kepada sosok Prabowo yang memiliki keberanian dan juga nyali tinggi serta rela berkorban untuk bangsa dan negara.
Maka dari itu, Efriza menyimpulkan bahwa sisi kepemimpinan Prabowo sudah teruji. Hal itu menurutnya karena menteri terbaik dan andalan Presiden Jokowi itu memiliki sifat pemimpin dan punya latar belakang militer yang sangat kental.
Tak hanya itu, Prabowo menurut Efriza adalah sosok yang tepat dalam menjamin keutuhan persatuan dan kesatuan di Indonesia.
“Dari sisi kepemimpinan, Prabowo dianggap lebih baik dibandingkan Ganjar karena memiliki kehandalan sebagai pemimpin dan latar belakang militer serta menjabat Menhan,” terang Efriza.
“Dan juga, karena dianggap sebagai sosok tepat dalam menjamin terjaganya persatuan dan kesatuan di negeri ini,” pungkas dia. (cuy/jpnn)
Jangan Lewatkan Video Terbaru: