Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Peringatan 60 Tahun Pengibaran Bendera Bintang Kejora Dilakukan Secara Serentak di Berbagai Kota di Australia

Rabu, 01 Desember 2021 – 23:54 WIB
Peringatan 60 Tahun Pengibaran Bendera Bintang Kejora Dilakukan Secara Serentak di Berbagai Kota di Australia - JPNN.COM
David Shoebridge mengibarkan bendera dan merupakan anggota Dewan Legislatif New South Wales dari Partai Hijau. (.Supplied: Joe Collins)

"Rakyat di berbagai negara di dunia kini menunjukkan solidaritas dengan cara melakukan hal yang tidak bisa dilakukan oleh rakyat West Papua di lapangan, yaitu mengibarkan bendera Bintang Kejora dengan damai," katanya.

"Bendera ini merupakan simbol identitas bangsa dan perjuangan kami untuk meraih kembali hak menentukan nasib sendiri," tambah Benny.

Perwakilan dari Asosiasi Australia-Papua Barat (AWPA), Joe Collins berharap pasukan keamanan akan mengizinkan orang-orang Papua Barat untuk merayakan hari yang penting bagi orang-orang Papua ini tanpa gangguan di tahun ini.

Sementara itu di Manokwari, Provinsi Papua Barat, Ketua KNPB wilayah Mnukwar, Alexander Nekenem menghimbau kepada masyarakat baik Papua maupun non-Papua untuk tidak terprovokasi oleh pihak-pihak yang ingin membuat situasi tegang untuk kepentingan mereka sendiri.


Peringatan 60 tahun pengibaran bendera Bintang Kejora tak hanya dilakukan oleh warga Papua di Australia, tapi juga didukung sejumlah politisi dan kantor pemerintahan

Redaktur & Reporter : Adil

Sumber ABC Indonesia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News