Perintah Jenderal Andika kepada KSAU: Kita Harus Fair, Yang Bisa Masuk TNI Adalah Seluruh WNI
“Ingat yang saya berlakukan,” tegas Jenderal Andika.
Marsekal Fadjar menyatakan terus memonitor arahan yang diberikan Jenderal Andika.
“Kami update terus yang dari perintah bapak,” ungkap Marsekal Fadjar.
Jenderal Andika mengatakan bahwa tidak ada prioritas bagi mereka yang mendapatkan beasiswa untuk masuk menjadi anggota TNI AU.
“Jadi, program beasiswa itu tidak kemudian mendapatkan jalur tol. Sama sekali tidak,” kata mantan Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) itu.
Jenderal Andika menyatakan semua warga negara Indonesia (WNI) bisa masuk mendaftar sebagai calon taruna dan bintara TNI.
Oleh karena itu, tegas dia, tidak boleh ada prioritas untuk program beasiswa.
“Tidak boleh. Kita harus fair. Ingat, mereka yang bisa masuk TNI adalah seluruh WNI tanpa terkecuali,” ungkap Jenderal Andika.