Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pernyataan Sikap Sukarelawan terkait Kinerja Presiden Jokowi, Ada soal Reshuffle Kabinet

Selasa, 09 November 2021 – 22:59 WIB
Pernyataan Sikap Sukarelawan terkait Kinerja Presiden Jokowi, Ada soal Reshuffle Kabinet - JPNN.COM
Presiden Jokowi. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Sukarelawan Pendukung Jokowi DPP Jokowi Mania (Joman) memberikan apresiasi terhadap kinerja Presiden Joko Widodo (Jokowi) selama dua periode masa pemerintahannya.

Di antaranya Relawan Pendukung Jokowi memberikan apresiasi terhadap kepala negara yang tetap teguh dan gigih memimpin pengendalian pandemi dan pemulihan ekonomi nasional.

Kemudian apresiasi terhadap ditunjuknya Presiden Jokowi yang ditunjuk sebagai presidensi G20.

"Selain itu, apresiasi terhadap dinobatkannya nama Joko Widodo sebagai nama masjid di Abu Dhabi. Ini pertama kali dalam sejarah nama presiden dijadikan untuk penamaan masjid di Timur Tengah," ujar Ketua Umum Joman Immanuel Ebenezer di Jakarta.

Namun, selain apresiasi tersebut, para sukarelawan Jokowi juga meminta pemerintah yang dipimpin Jokowi-Ma'ruf Amin untuk tegas meminta penegak hukum dalam hal ini KPK membongkar "permainan" bisnis pejabat negara yang memanfaatkan situasi pandemi.

Salah satu yang ditekankan adalah soal dugaan bisnis PCR yang ramai dibicarakan publik.

"Meminta kepada Presiden Jokowi untuk menghentikan polemik kasus PCR dari mulai dari kasusnya , sampai manfaatnya bisa gratis bagi rakyat," sambung Imannuel.

Para sukarelawan berharap Presiden Jokowi melakukan reshufle pembantunya di kabinet yang berkinerja buruk.

Para sukarelawan berharap Presiden Jokowi melakukan reshufle pembantunya di kabinet yang berkinerja buruk.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News