Perpanjang Batas Penyelesaian PSSI
Rekomendasi AFC ke FIFASabtu, 24 Maret 2012 – 05:20 WIB
Jika rekomendasi dari AFC itu disepakati oleh FIFA, maka kemungkinan sanksi yang sebelumnya membayangi Indonesia bisa mundur. Tapi, tentu saja PSSI harus bisa melakukan langkah yang lebih positif dalam menyelesaikan permasalahan internalnya.
Jika tidak diterima oleh komite asosiasi FIFA, kemungkinan terberatnya memang sanksi. Itu seperti yang pernah dijelaskan melalui surat FIFA kepada PSSI pada Januari silam. Jika tak bisa melakukan rekonsiliasi, maka sanksi besar kemungkinan didapat.
Melihat langkah AFC ini, ketua PSSI versi KPSI, La Nyalla Mattalitti langsung angkat bicara. Pihaknya menganggap langkah AFC malah memberikan jalan agar PSSI versi dia bisa terus melakukan gugatan dan tak perlu terburu-buru diberi sanksi.