Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pertamina Hadirkan Steam Motor Disabilitas 'Isyarat Hati' di Bandar Lampung

Rabu, 25 Agustus 2021 – 19:30 WIB
Pertamina Hadirkan Steam Motor Disabilitas 'Isyarat Hati' di Bandar Lampung - JPNN.COM
PT. Pertamina (Persero) Integrated Terminal Panjang bersama dengan GERKATIN (Gerakan Tuna Rungu Indonesia) meresmikan pembukaan steam motor disabilitas “Isyarat Hati” di Bandar Lampung. Foto: Pertamina

jpnn.com, BANDARLAMPUNG - Mendukung pemerintah dalam upaya penyetaraan kesempatan kerja yang aksesibel bagi penyandang disabilitas, PT Pertamina (Persero) Integrated Terminal Panjang bersama dengan GERKATIN (Gerakan Tuna Rungu Indonesia) meresmikan pembukaan steam motor disabilitas “Isyarat Hati” di Bandar Lampung, Jumat (20/8).

Acara ini dihadiri langsung oleh Kepala Bidang (Kabid) Rehabilitasi Sosial Dinsos Provinsi Lampung, Dra. Ratna Fitriani, Lurah Tanjung Gading Kec. Kedamaian Kota Bandar Lampung, Rosbandi dan Ketua GERKATIN, Susanti yang didampingi beberapa pengurus inti GERKATIN.

Sementara dari pihak Pertamina Integrated Terminal Panjang diwakili oleh Supervisor HSSE yaitu Adi Mukhlosin.

Dinas Sosial Provinsi Lampung sangat mengapresiasi program pemberdayaan disabilitas yang telah dilaksanakan oleh Pertamina Integrated Terminal Panjang.

Dra. Ratna Fitriani menyatakan harapannya agar apa yang telah dilakukan oleh Pertamina Integrated Terminal Panjang ini bisa menjadi contoh dan inspirasi bagi perusahaan-perusahaan lain untuk membantu penyandang disabilitas menjadi lebih berdaya.

"Hal ini sesuai dengan program Pemerintah dalam upaya pemberdayaan disabilitas serta sejalan dengan arahan Gubernur Provinsi Lampung, Arinal Djunaidi untuk lebih memperhatikan kesetaraan kesempatan kerja bagi penyandang disabilitas di berbagai bidang," ujar Ratna.

Sementara itu, Lurah Tanjung Gading, Rosbandi juga sangat mengapresiasi inisiatif dari Pertamina Integrated Terminal Panjang untuk memberdayakan para penyandang disabilitas."Kami berharap agar hal ini dapat berkembang ke daerah-daerah lain di Bandar Lampung,” tutup Rosbandi.

Unit Manager Communication, Relation & CSR MOR II, Umar Ibnu Hasan menyatakan, pembukaan steam motor disabilitas oleh Pertamina Integrated Terminal Panjang ini menjadi bukti nyata dukungan perusahaan dalam upaya pemberdayaan disabilitas.

PT. Pertamina (Persero) Integrated Terminal Panjang bersama dengan GERKATIN (Gerakan Tuna Rungu Indonesia) meresmikan pembukaan steam motor disabilitas “Isyarat Hati” di Bandar Lampung.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close