Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pertamina Jamin Pasokan BBM dan LPG

Sabtu, 29 Desember 2012 – 10:58 WIB
Pertamina Jamin Pasokan BBM dan LPG - JPNN.COM
"Pertamina bersama Kementerian ESDM, BPH Migas, dan Hiswana Migas juga membentuk posko satgas bersama untuk pengamanan pasokan BBM dan LPG selama Natal 2012 dan Tahun Baru 2013. Pertamina juga memerlukan dukungan pengamanan aparat kepolisian terhadap objek vital penyaluran BBM dan LPG terutama Instalasi, Terminal BBM, SPBU, dan SPBE termasuk Jalur Supply Kilang ke Terminal BBM dan antar Terminal BBM, dan dukungan DLLAJR dan satgas Badan Geologi untuk menghadapi kendala-kendala, seperti daerah rawan macet, longsor, perbaikan jalan rusak, dan area keluar masuk ke fasilitas BBM dan LPG,” tutur Hanung.

Selama periode tersebut lanjut dia, SPBU dan outlet LPG (SPBU, Indomart dan Alfamart) beroperasi 24 jam, khususnya di jalur-jalur wisata. "Untuk itu, Pertamina juga telah berkoordinasi dengan perbankan agar tetap membuka kas untuk menerima setoran BBM di hari libur tertentu," ungkapnya.

Terkait dengan kuota BBM PSO 2013, Hanung mengatakan Pertamina telah mendapatkan alokasi 45,01 juta kiloliter dengan rincian 29,03 juta kiloliter Premium, 1,7 juta kiloliter Kerosene, dan 14,28 juta kiloliter Solar. “Pertamina berkomitmen untuk menyalurkan BBM PSO 2013 dengan tepat sasaran,”pungkas Hanung. (yud)

JAKARTA--Setelah sukses mengamankan pasokan Bahan Bakar Minyak (BBM) kepada masyarakat selama Hari Raya Natal 2012, PT Pertamina (Persero) kini menjaga

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News