Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pertanyakan Soal Uang Jasa, Para dokter RSUB Batam Temui Sekda

Selasa, 22 Agustus 2017 – 03:15 WIB
Pertanyakan Soal Uang Jasa, Para dokter RSUB Batam Temui Sekda - JPNN.COM
Suasana Poliklinik di RSUD Batam saat para dokter mogok kerja, beberapa waktu lalu. Foto: batampos/jpg

Kondisi tersebut membuat para dokter bingung, sebab mereka tidak tahu persis hak mereka yang dibayar itu untuk bulan berapa dan apakah itu sudah sepenuhnya ataukah baru separuh untuk bulan yang dibayar itu.

"Jadi tiap bulan, tiap tahun, kebingungan semakin bertambah. Yang bayar itu bulan berapa apakah full atau separuh kami tak ngerti. Manajemen belum bisa detailkan secara pasti sesuai resume yang ada," ujar sumber tersebut.

Untuk itu melalui pertemuan itu, para dokter menginginkan agar manajemen RSUD kembali membuat rekapan data riil terkait tunggakan tagihan ke BPJS ataupun tunggakan uang jasa medis mereka.

"Dengan begitu kita akan tahu yang mau dibayar itu untuk bulan berapa. Sebab setahun saya tunggakan BPJS hampir tiap bulan ada mulai dari tahun 2015 malahan," kata sumber.

Manajemen RSUD sendiri saat dikonfirmasi enggan berkomentar banyak. Humas RSUD Embung Fatimah Ellin Sumarni saat dikonfirmasi mengaku sedang menyelesaikan persoalan itu secara interen. "Sudah diselesaikan dengan baik," ujar Ellin. (eja)

Para dokter di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Embung Fatimah Batam yang sempat mogok kerja kembali mempertanyakan soal uang jasa medis yang

Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News