Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Perum Jamkrindo Buka Gelaran Festival UMKM 2019

Jumat, 29 November 2019 – 12:07 WIB
Perum Jamkrindo Buka Gelaran Festival UMKM 2019 - JPNN.COM
Direktur Utama Perum Jamkrindo Randi Anto (kanan) saat ngobrol dengan salah satu peserta UMKM yang memproduksi tikar lipat. Foto dok Jamkrindo

jpnn.com, JAKARTA - Perum Jamkrindo untuk pertama kalinya menggelar Festival UMKM 2019 di Gor Soemantri, Jakarta, Jumat (29/11).

Pembukaan acara ini dilakukan oleh Direktur Utama Perum Jamkrindo Randi Anto, Didampingi Direktur Keuangan Perum Jamkrindo I Rusdonobanu dan Direktur Bisnis Penjaminan Amin Mas'udi. 

Festival UMKM ini akan diselenggarakan selama dua hari dan berakhir pada Sabtu, (30/11) besok. Gelaran ini dimeriahkan dengan berbagai produk UMKM yang bisa dinikmati oleh masyarakat umum.

Randi menuturkan kegiatan ini digelar sebagai pertanggung jawaban sosial Jamkrindo untuk membesarkan UMKM. 

Kegiatan ini juga diharapkan bisa meningkatkan semangat pengembangan UMKM dan meningkatkan perhatian masyarakat terhadap peran Jamkrindo.

"Festival UMKM ini dilaksanakan sekaligus untuk menguatkan peran dan fungsi Perum Jamkrindo sebagai satu-satunya BUMN di bidang penjaminan UMKM," ujar Randi.

Selain itu, Randi juga mengatakan, kegiatan ini juga dalam memfasilitasi UMKM untuk meningkatkan kapabilitas usaha dan berjejaring usaha dengan berbagai pihak. 

"Di gelaran ini para pelaku UMKM bisa melakukan display produk mereka dan dipromosikan kepada masyarakat," tuturnya.

Festival UMKM 2019 yang digelar Perum Jamkrindo ini sekaligus dalam satu rangkaian acara dengan UMKM Appreciation Awards.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News