Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pesan Serius Tompi untuk Adamas Belva yang Mengundurkan Diri

Rabu, 22 April 2020 – 07:37 WIB
Pesan Serius Tompi untuk Adamas Belva yang Mengundurkan Diri - JPNN.COM
Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat memperkenalkan Adamas Belva Syah Devara sebagai salah satu staf khususnya. Foto: Arsip JPNN.Com/M Fathra

jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi sekaligus dokter, Tompi, turut berkomentar soal mundurnya Adamas Belva Syah Devara sebagai Staf Khusus Presiden.

Menurutnya, langkah yang dipilih pendiri Ruang Guru itu sudah tepat.

"Dear @AdamasBelva, mundur adalah langkah baik," ungkap Tompi lewat akun Twitter miliknya, Rabu (22/4).

Akan tetapi, pentolan Trio Lestari itu juga berpesan agar Adamas Belva Syah melepas proyek kemitraan Ruang Guru dalam program Kartu Prakerja.

Tompi menilai langkah tersebut bisa menyelamatkan nama baik Belva yang jadi sorotan akibat proyek kemitraan itu.

"Namun melepas proyeknya adalah langkah yang akan menyelamatkan nama baik," sambung Tompi.

Seperti diketahui, Pendiri Ruang Guru Adamas Belva Syah mengundurkan diri sebagai Staf Khusus Presiden.

Permohonan pengunduran diri Belva sudah disetujui oleh Presiden Joko Widodo.

Tompi mengomentari langkah Adamas Belva Syah yang mengundurkan diri dari jabatan Staf Khusus Presiden Jokowi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News