PIKA Pupuk Kaltim Meluncurkan Gerakan Sapu Bersih Sampah
Tiap satu kilogram (Kg) sampah yang terkumpul akan mendapat reward, berupa buku tabungan yang hasilnya bisa diambil ataupun didonasikan.
Reward sengaja diberikan untuk memotivasi anggota PIKA PKT terus aktif terlibat dalam gerakan ini, sehingga bisa memacu semangat masyarakat di lingkungan tempat tinggal untuk berbuat serupa.
Kegiatan ini diharapkan menjadi inspirasi bagi perempuan Indonesia untuk bisa mengelola sampah secara maksimal, serta mengantisipasi penumpukan yang dapat menyebabkan pencemaran terhadap tanah, air maupun udara.
"Gerakan ini juga diharapkan mampu membangkitkan optimisme anggota PIKA PKT beserta keluarga, dengan meningkatkan kesadaran untuk bekerjasama dalam mengelola sampah secara optimal dalam mewujudkan lingkungan PKT yang bersih dan sehat," seru Kuntari.(chi/jpnn)
Jangan Lewatkan Video Terbaru: