Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pimpin FFI Lagi, HT Pengin Bawa Timnas Futsal ke Piala Dunia

Sabtu, 01 Desember 2018 – 01:15 WIB
Pimpin FFI Lagi, HT Pengin Bawa Timnas Futsal ke Piala Dunia - JPNN.COM
Hary Tanoesoedibjo terpilih secara aklamasi sebagai ketua umum Federasi Futsal Indonesia (FFI) periode 2018-2022. Foto: PSSI

jpnn.com, JAKARTA - Hary Tanoesoedibjo terpilih secara aklamasi sebagai ketua umum Federasi Futsal Indonesia (FFI) periode 2018-2022.

“Saya diminta untuk memimpin lagi pada periode berikutnya. Saya akan bantu. Intinya, saya membantu bagaimana olahraga futsal bisa menjadi kebanggaan kita,” tutur Hary seusai Kongres FFI di Jakarta, Kamis (29/11).

Dia bertekad menjadikan futsal Indonesia lebih berprestasi di dunia.

“Kami tingkatkan prestasinya, peminatnya banyak, jadi cabang baru yang bisa digemari masyarakat. Bisa jadi industri dan tidak kalah pentingnya, membanggakan di dunia internasional,” kata Hary Tanoe.

Target besar Hary adalah membawa Timnas Futsal Indonesia tampil pada Piala Dunia 2022.
Untuk mencapai target tersebut, Hary sudah menyusun langkah-langkah seperti mendorong futsal menjadi industri, bukan lagi sekadar hobi.

“Ketika menjadi industri, sponsor masuk, semua akan hidup. Klub akan hidup, bisa punya pelatih yang lebih bagus, bisa latihan lebih sering. Kualitasnya pasti akan lebih bagus kalau sudah menjadi industri,” terang Hary Tanoe.

Hary juga ingin ada pembangunan GOR futsal bertaraf internasional di Indonesia.

“Selama ini belum ada yang memadai, dalam arti standar internasional. Kita masih belum punya,” ungkap Hary Tanoe.

Hary Tanoesoedibjo terpilih secara aklamasi sebagai ketua umum Federasi Futsal Indonesia (FFI) periode 2018-2022.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News